Home / Pemerintah

Rabu, 16 April 2025 - 19:02 WIB

Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Instruksikan BPBD Tingkatkan Kesiapsiagaan Hadapi Cuaca Ekstrem

SuksesiIndonesia.comTanah Bumbu
BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, menginstruksikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam mengantisipasi potensi bencana akibat cuaca ekstrem yang terjadi belakangan ini.

Instruksi tersebut disampaikan menyusul intensitas hujan deras disertai kilat dan angin kencang yang melanda wilayah Tanah Bumbu dalam beberapa hari terakhir. Kondisi cuaca ekstrem ini menjadi perhatian serius pemerintah daerah guna menghindari dampak yang lebih besar terhadap masyarakat.

Baca Juga  Kapolres Magetan yang Low Profil ngopi di Angkringan dan Cangkrukan

Sebagai tindak lanjut dari arahan Bupati, BPBD Tanah Bumbu melalui program BPBD BerAKSI melaksanakan kegiatan kesiapsiagaan dengan menggelar peralatan tanggap darurat serta melakukan patroli rutin dan sosialisasi di daerah rawan bencana, Jumat (10/04/2025).

Baca Juga  Jelang Pemilu 2024. Etika Budaya Politik Disosialisasikan Hingga Ke Desa

“Langkah ini bertujuan untuk memantau situasi secara langsung dan memberikan rasa aman kepada masyarakat di wilayah rawan bencana,” ujar Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Tanah Bumbu, H. Sulhadi.

Kalaksa juga menjelaskan bahwa BPBD telah menyiapkan berbagai peralatan untuk mendukung respon cepat dalam menghadapi potensi bencana alam.

Baca Juga  Zairulllah Resmi Kukuhkan Dewan Pendidikan Tanah Bumbu

“Dengan kondisi cuaca yang masih belum bersahabat, kita harus selalu siap siaga. Kesiapan ini penting agar dapat meminimalisir risiko dan kerugian yang mungkin terjadi,” jelasnya.

BPBD Tanah Bumbu juga mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap waspada terhadap ancaman cuaca ekstrem yang dapat memicu bencana seperti angin kencang (pohon tumbang), tanah longsor, banjir, hingga banjir rob (air pasang laut). ( Ril )

Baca Juga

Pemerintah

Sekda Sidoarjo : Gerdal OPT Tikus Harus Dilakukan Bersama dan Berkelanjutan

Pemerintah

DKUMP2 Tanbu Gelar FGD Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri

Pemerintah

Sekda Ambo Sakka Tutup Porkepsek

Pemerintah

Memeriahkan Hut RI ke-78 dengan Pelepasan Karnaval PAUD di Kabupaten Tanah Bumbu

Pemerintah

Kenal Pamit Kapolres Tanbu

Pemerintah

Pemkab Tanbu dan BPJS Kesehatan Sosialisasikan Cara Aktifkan Kembali KIS PBI Jaminan Kesehatan

Pemerintah

Kapolres Situbondo Pantau Arus Balik Lebaran dan Pengamanan Tempat Wisata

Pemerintah

Muspika Teluk Kepayang Kab Tanbu Tinjau Persiapan Pilkades Serentak Gelombang II