Home / Pemerintah

Selasa, 22 April 2025 - 19:26 WIB

Pertama Di Jatim, Pengangkatan CPNS Dan PPPK 2024 Bupati Sumenep Dapat Penghargaan BKN Regional II


SUMENEP Suksesi-Indonesia.com –
Bupati Sumenep Dr H. Achmad Fauzi Wongsojudo SH, MH, menerima penghargaan dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Regional II Jawa Timur , atas keberhasilan dalam proses Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) Formasi Tahun Anggaran 2004 dengan cepat, tepat dan akurat.

Penghargaan tersebut dilaksanakan pada rangkaian Upacara Gabungan Penyerahan Surat Keputusan (SK) CPNS dan PPPK Formasi Tahun Anggaran 2024 dan Pengukuran PPPK Tahap I, di halaman kantor Bupati Sumenep, Senin (21/04/2025).

“Kita patut bersyukur atas penghargaan sebagai apresiasi dan pengakuan atas komitmen pemerintah kabupaten Sumenep dalam membangun birokrasi yang profesional dan responsif,” ujar Bupati dihadapan seluruh peserta apel gabungan.

Baca Juga  Pemkab Tanbu Berpartisipasi DalamAPKASI Procurement Network Tahun 2024

Dikatakan keberhasilan tersebut mencerminkan keseriusan pemerintah kabupaten Sumenep dalam membenahi tata kelola kepegawaian yang lebih efisien transparan dan berintegritas.

Berkaitan dengan proses penyelesaian pengangkatan CASN bukan hanya persoalan administratif melainkan juga menjadi pondasi penting dalam memperkuat kualitas pelayanan publik .

Bupati juga mengingatkan bahwa para CASN yang menerima SK saat ini bukan sekedar angka statistik, namun mereka adalah wadah masa depan pelayanan publik di kabupaten Sumenep. Dan diharapkan dapat bekerja dengan integritas loyalitas dan terus berinovasi.

Diakui, tantangan pembangunan daerah kedepan semakin kompleks. ASN dituntut tidak hanya profesional, tapi juga responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
“Para ASN harus mampu mengemban amanah dan tanggung jawab dengan penuh integritas, loyalitas, serta terus meningkatkan kapasitas diri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.” Paparnya lagi.

Baca Juga  Ekspose Awal Kajian Penyusunan Buku Puanna Dekke

Sekedar diketahui bahwa pemerintah kabupaten Sumenep merupakan pertama kabupaten/kota di Jawa Timur yang berhasil menuntaskan seluruh tahapan pengangkatan CASN tahun 2004 secara tuntas dan tepat waktu.
Sementara Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sumenep Arif Firmanto menjelaskan, upaya Pemkab Sumenep untuk melaksanakan tahapan seleksi hingga pengangkatan CPNS dan PPPK dengan mengikuti proses sesuai mekanisme yang ada. Bahkan, sudah melakukan pemberkasan yang dilaksanakan mulai 23 Januari hingga 21 Februari 2025.

Baca Juga  SDN 1 Bayansari Ikuti Lomba Adiwiyata Tingkat Kalsel 2023

” setelah melalui Proses hingga terjadi penundaan pengangkatan CPNS dan PPPK kami tetap melakukan proses sebagaiman mestinya dan setelah dilakukan verifikasi dokumen secara online sejumlah 244 orang dinyatakan lulus, untuk mendapatkan penetapan NIP dan NIPPPK oleh BKN,” terangnya.

Yakni, yang menerima SK tahap pertama untuk CPNS sebanyak 37 orang, sedangkan PPPK sebanyak 207 orang, yang rrinciannya tenaga teknis 107 orang, guru 99 orang dan tenaga kesehatan 1 orang, sehingga totalnya 244 orang
Sedangkan proses penyerahan penghargaan dari perwakilan BKN Regional II Jawa Timur kepada Bupati Sumenep didampingi Wakil Bupati Sumenep, KH. Imam Hasyim, Sekretaris Daerah, Edy Rasyadi, para Asisten Sekda, dan Plt Kepala BKPSDM,.Arif Firmanto, (slm/ang)

Baca Juga

Pemerintah

DWP Tanbu Diberikan Pemahaman Mitigasi Penanggulangan Bencana.

Pemerintah

Bupati Tanbu Hadiri Kongres BEM se-Kalsel

Pemerintah

Hari Pahlawan, PNS Sidoarjo Terima Tanda Kehormatan Satyalencana Karya Satya Dari Presiden RI

Pemerintah

Peningkatan SDM Aparatur Pelayanan Publik di Dinas Dukcapil di Kabupaten Jember

Pemerintah

Tanbu Kaji Tiru Penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik ke Badung Bali

Pemerintah

Kapolres Situbondo Pantau Arus Balik Lebaran dan Pengamanan Tempat Wisata

Pemerintah

Bupati Zairullah Buka Gebyar Festival Belajar.Id Kabupaten Tanah Bumbu

Pemerintah

Bupati Bersama Kapolres Tanbu Ikuti Penanaman Pohon Serentak