Home / Pemerintah / Pendidikan

Minggu, 28 April 2024 - 20:12 WIB

Sukses, Tablig Akbar Bersama Ustaz Ahmad Supian Al Banjary

Suksesi Indonesia.com Tanah Bumbu
BATULICIN
– Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) sukses menggelar Tablig Akbar di Pesta Pantai Mappan Re Ri Tasi’e, Kamis (25/4/2024) malam. Tablig Akbar menghadirkan Ustaz Ahmad Supian Al Banjary tersebut di hadiri ribuan jamaah.

Acara yang di mulai pukul 20.00 wita di awali dengan penampilan musik gambus Munsyid Al Murtaja Tanah Bumbu.

Baca Juga  Edukasi dan Kesehatan Anak, PELITA Bersama SHANAK Gelar Lapak Baca dan Mewarnai Gratis

Bupati Zairullah Azhar di wakili Asisten Ekonomi dan Pembangunan Eryanto Rais hadir bersama-sama jamaah.

“Alhamdulillah malam ini kita berkumpul kembali dalam acara tablig akbar. Semoga kita semua mendapatkan keberkahan,” kata Bupati dalam sambutan tertulisnya di sampaikan Eryanto Rais.

Bupati juga menyampaikan ucapan selamat datang di Bumi Bersujud Kabupaten Tanah Bumbu kepada Ustaz Ahmad Supian bersama rombongan.

Baca Juga  Sekda Ambo Sakka Hadiri FGD Pengelolaan Anggaran Pemerintah Daerah

Eryanto juga menyampaikan permohonan maaf Bupati Abah Zairullah Azhar yang tidak bisa hadir secara langsung karena melaksanakan tugas di luar daerah.

“Bupati titip salam untuk warga Tanbu dan khususnya warga Pagatan. Beliau tidak bisa hadir karena ada acara di luar daerah yang tidak bisa di tinggalkan,” kata Eryanto.

Baca Juga  Pengumuman Tender PT. Air Minum Bersujud WTP

Sementara itu, Ustaz Ahmad Supian Al Banjary dalam ceramah agamanya menyampaikan bahwa Allah SWT cinta kepada tiga kelompok manusia. Yakni, pertama orang miskin yang tidak sombong. Kedua, orang kaya tapi tidak kikir/pelit, dan ketiga adalah orang muda yang sudah kembali kejalan Allah SWT.

Kebalikannya, Allah SWT akan benci kepada tiga golongan manusia. Yakni, pertama, orang miskin yang sombong, kedua, orang kaya kikir/pelit, dan orang muda yang fasik. (.Ril )

Baca Juga

Pemerintah

Tablig Akbar Bersama KH M Zhofaruddin, Jama’ah Padati Lapangan Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

Pemerintah

Gabungan Rayon 1 Polsek Bubutan Jago Suroboyo KRYD Cegah Kejahatan Jalanan

Pemerintah

Loka POM Tanbu Gelar FKP Pelayanan Obat dan Makanan

Pemerintah

9 Inovasi Bersaing Memperebutkan Juara Anugerah Inovasi Daerah Kabupaten Sumenep Tahun 2024

Pemerintah

Wabup Mimik Idayana Hadiri Pengukuhan Pengurus Askab PSSI, Tegaskan Komitmen Dukung Kemajuan Sepak Bola

Pemerintah

Pastikan Penggunaan UTTP Sesuai Ketentuan. DKUMP2 Tanbu Lakukan Pengawasan

Pemerintah

Walkot Surabaya : Tahan Ijazah Pekerja, Siap-siap “Izin Perusahaan Bakal Dicabut”

Pemerintah

Kombes Pol Pasma Royce Pimpin Rotasi Serah terima Jabatan Dijajaran Polrestabes Surabaya