Home / Pemerintah

Minggu, 1 September 2024 - 17:50 WIB

Bupati Tanbu, Sukses Perayaan HUT ke-19 PT. Jhonline Baratama Membuat Kejutan Hadir Ribuan Warga.

Suksesi Indonesia.com Tanah Bumbu
BATULICIN
;PT. Jhonline Baratama merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19 dengan penuh kemeriahan di lapangan Bandara Jhonline pada Minggu, 1 September 2024. Perayaan ini menarik ribuan warga, menjadikannya salah satu acara terbesar yang pernah diselenggarakan oleh perusahaan tersebut.

Bupati Tanah Bumbu, dr. H.M. Zairullah Azhar, memberikan ucapan selamat dan apresiasi atas kontribusi PT. Jhonline Baratama dalam mendukung pembangunan di daerah.

Baca Juga  Penemuan Bayi Perempuan Yang Dibungkus Kresek Di Dusun Pasar Kayu

“Selamat ulang tahun ke-19 untuk PT. Jhonline Baratama. Kami berharap perusahaan ini terus berkembang dan semakin berperan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Tanah Bumbu,” ungkap Bupati Zairullah.

Ketua DPRD Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani, S.H., M.H., juga menyampaikan harapan serupa. Ia mengapresiasi peran penting PT. Jhonline Baratama dalam menggerakkan perekonomian lokal. “Selamat ulang tahun PT. Jhonline Baratama. Semoga terus berjaya dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat,” ujar Andrean.

Baca Juga  DPRD Kutai Kartanegara Belajar Perda Pelaksanaan Pemberian Insentif ke Dinas DPMPTSP Tanbu

Ucapan selamat juga disampaikan oleh Komandan Korem 102/PJG, Brigjen TNI Iwan Rosadriyanto, S.I.P., M.Han, serta Kapolres Tanah Bumbu, AKBP Arief Prasetya, S.I.K., M.Med. Kom. Mereka berharap PT. Jhonline Baratama terus menjadi pelopor pembangunan yang berkelanjutan dan memberikan dampak positif bagi komunitas sekitar.

Rangkaian acara perayaan ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik, termasuk Flight Freeday, hiburan live music, aktivitas olahraga, hingga ruang UMKM dan PKL, serta makan gratis bagi seluruh pengunjung.Kemeriahan ini merupakan bukti nyata apresiasi masyarakat terhadap PT. Jhonline Baratama yang selama 19 tahun telah memberikan kontribusi besar bagi Tanah Bumbu.

Baca Juga  Satlantas Polres Gresik Gelar Seleksi Pemilihan Duta Lalu Lintas 2024

Salah satu pejabat PT. Jhonline Baratama, Richie Patroza, menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas dukungan warga dan berharap agar perusahaan serta pendirinya, H. Andi Syamsuddin Arsyad (H. Isam), terus sukses dan tetap menjadi pelopor pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat.

Dengan suksesnya perayaan ini, PT. Jhonline Baratama diharapkan dapat terus berinovasi dan memberikan kontribusi lebih besar lagi Kepada
Masyarakat demi untuk
Kemajuan Tanah Bumbu di masa depan”. (Nata/T im)

Baca Juga

Pemerintah

Luar Biasa,Bupati Kunjungi 6 Desa Dalam Sehari,Semua RT Terkumpul.

Pemerintah

SKPD Tanbu Diberi Pemahaman Tentang Indikasi Geografis

Pemerintah

Banjir Surut, Sekda Ambo Sakka Pastikan Kondisi Aman

Pemerintah

Plt Bupati H Subandi Dipesani Presiden Agar Siapkan Pembangunan Flyover Gedangan Pada 2025

Pemerintah

Mall Pelayanan Publik Dipenduk Capil Tuding Ketua Ormas Jadi Makelar

Pemerintah

Akhir Pekan, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Kunjungi Warung Kopi Klotok

Pemerintah

Ada 8 Pejabat Pensiun Di Tahun 2023.Harapan Sekda Penggantinya Harus Lebih Baik

Pemerintah

Tanah Bumbu Launching Polbindes