Home / Politik

Kamis, 10 Oktober 2024 - 21:04 WIB

KPU Sidoarjo Siapkan Jutaan APK dan BK Paslon Pilkada 2024

SIDOARJO, Suksesi Indonesia.com– KPU Kabupaten Sidoarjo sedang memproses pembuatan Alat Peraga Kampanye (APK) dan Bahan Kampanye (BK) untuk kedua pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati yang berkontestasi dalam Pilkada 2024.

Menurut Mokhamad Yasin Koordinator Divisi Sosdiklih, SDM dan Parmas KPU Kabupaten Sidoarjo, untuk kebutuhan APK dan BK saat ini dalam proses pencetakan. “Insyaallah minggu depan sudah terpasang di seluruh wilayah kecamatan, desa maupun kelurahan,” jelasnya, pada Rabu (09/10) sore kemarin.

Baca Juga  Aksi Bersih-bersih Pesisir Pantai dan Tanam Pohon Peringati HPSN di Tanah Bumbu

Lebih lanjut, Cak Yasin menjelaskan KPU Sidoarjo sudah memesan pencetakan flyer, brosur, poster, pamflet dan selebaran. Jumlahnya masing – masing 200 ribu untuk masing-masing item.

Terkait penyebarannya, pihaknya akan menggandeng tim pemenangan masing – masing kandidat untuk disampaikan kepada masyarakat Sidoarjo, khususnya yang tercantum dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada Pilkada 2024.

Selain itu, sesuai regulasi yang ada, KPU juga mencetak BK berupa baliho, spanduk dan umbul – umbul. Adapun jumlahnya sebanyak 5 lembar giant banner berukuran 4X3 meter yang akan dipasang di sudut-sudut kota sesuai Surat Keputusan KPU Sidoarjo.

Baca Juga  Salah Satu Caleg yang Kalah, di Duga Mengkondisikan PPK Kec. Masalembu, Sembunyi D Hasil Tidak Diberikan

“Spanduknya kita cetak rata-rata 2 untuk setiap desa dan kelurahan di seluruh Kabupaten Sidoarjo. Sedangkan umbul-umbul nya kami siapkan masing-masing 20 lembar untuk setiap desa. Adapun lokasi pemasangannya sudah kami tentukan sebagaimana yang termuat dalam SK Ketua KPU Sidoarjo,” kata Yasin.

Meski sudah disiapkan KPU, lanjut dia, pihak tim pemenangan setiap Paslon tetap diperbolehkan membuat BK tersebut. Hanya saja banyaknya tidak boleh lebih dari jumlah yang telah disediakan lembaga penyelenggara Pemilu tersebut.

Baca Juga  Disbudporapar Tanah Bumbu Gelar Workshop Penulisan Sastra

“Ketentuannya untuk BK 100 persen. Jadi tim pemenangan masing – masing Paslon silahkan mencetak sendiri sesuai jumlah yang sudah disediakan KPU. Sedangkan untuk APK-nya bisa sampai 200 persen,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Cak Yasin menambahkan harusnya BK tersebut harusnya dipasang sejak awal masa kampanye lalu. Namun tenggang waktu tersebut molor lantaran KPU masih harus menunggu persetujuan desain dari kedua Paslon peserta Pilkada Sidoarjo.

Pihaknya berharap dengan penyebaran APK dan BK tersebut, Pilkada Sidoarjo akan semakin melahirkan antusias tinggi sebagai bentuk Partisipasi Masyarakat untuk datang ke TPS pada 27 November 2024 mendatang guna memilih calon pemimpinnya.(man)

Baca Juga

Politik

Koalisi Rakyat Bersatu Siap Mengawal Pilkada 2024 di Jatim

Politik

Bupati Zairullah Bersama KPU dan Bawaslu Tandatangani NPHD.

Pemerintah

Ketua STKIP PGRI Sumenep, Ucapkan Terima Kasih Pemilu Berjalan Lancar, dan Ajak Semua Pihak Menerima Hasil Pemilu

Politik

Subandi dan Mimik Idayana Paslon No. Urut 1 Kembali Memperkuat Basis Relawan Di Kacamatan Tarik

Politik

Dialog Publik Jubir Paslon Pra Debat Pilkada Sidoarjo 2024 Saling Serang

Politik

Peresmian Posko Pemenangan Paslon SAE Achmad Amir Aslichin Dengan Edi Widodo Di Wilayah Kecamatan Sedati

Politik

Asik Gak Asik Janji Manis 2024 “Bandut Partai Politik” Tidak Semanis Gula Jawa

Politik

Dinas Kominfo Dan Wartawan Hadiri Tasyakuran DPRD Provinsi Kal Sel Di Aula Pendopo Istana Anak Yatim Tanah Bumbu