Home / Pemerintah

Minggu, 5 Januari 2025 - 12:44 WIB

Sekda Tanbu Monitoring Posko Rest Area untuk Jamaah Haul Abah Guru Sekumpul

SuksesiIndonesia.com Tanah bumbu
BATULICIN –
Sabtu (4/1/2025), Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu), H. Ambo Sakka, melakukan monitoring terhadap posko rest area yang didirikan oleh Pemkab Tanbu.

Posko yang dipantau oleh Sekda adalah Posko Rest Area KM 62 di Kecamatan Mantewe, yang terletak di Jalan Alternatif Batulicin – Banjarbaru. Ada empat SKPD yang bertugas di Posko tersebut yakni Dinas Sosial, DPMPTSP, Dinas Pendidikan, dan Diskominfosp Tanah Bumbu. Juga didukung oleh Kecamatan Mantewe, Desa setempat, dan lainnya.

Baca Juga  Ribuan PNS di Tanah Bumbu Shalat Taubat dan Dhuha

Posko rest area ini didirikan oleh Pemkab Tanbu untuk membantu dan memberikan kenyamanan bagi jamaah yang sedang dalam perjalanan menuju Haul Abah Guru Sekumpul ke-20 di Martapura, Kabupaten Banjar.

Berdasarkan hasil monitoring, Sekda memastikan bahwa posko tersebut sudah dilengkapi dengan bangku untuk jamaah beristirahat.

Baca Juga  Bupati Andi Rudi latif Rayakan HUT RI Ke-80 Tahun dengan Simbol Kesederhanaan dan Penghormatan

Selain itu, Sekda juga memastikan agar kebutuhan makan dan minum jamaah tersedia. Di posko ini juga disiapkan wc umum, tenaga kesehatan, dan wifi gratis.

Sekda H. Ambo Sakka berpesan kepada jamaah haul agar selalu menjaga kesehatan dan mengutamakan keselamatan selama dalam perjalanan.

Camat Mantewe, Nyariman menambahkan sejumlah fasilitas untuk kenyamanan jamaah haul sudah disiapkan di Posko Kecamatan Mantewe. Untuk petugas kesehatan, sambung Camat yakni tenaga kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Mantewe. Bahkan fasilitas untuk tempat salat juga tersedia di posko rest area mantewe ini.

Baca Juga  Peran KIM Menuju Pemilu 2024:Pemilih Cerdas Pemilu Berkualitas

Sebelumnya, Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar, telah menginstruksikan jajarannya untuk mendirikan posko rest area guna membantu jamaah haul Abah Guru Sekumpul.

Total ada delapan posko yang didirikan, salah satunya adalah posko di Kecamatan Mantewe ini. Posko ini beroperasi mulai 4 sampai 6 Januari 2025. ( Ril )

Baca Juga

Pemerintah

Lujeng Menilai Kepala Bakesbangpol Layak Sebagai PJ Bupati Pasuruan.

Pemerintah

Wabup Hj. Mimik Idayana Blusukan ke Balongbendo, Sidak ke Sejumlah Rumah Tidak Layak Huni

Pemerintah

30 Peserta Ikuti Pelatihan Akses Permodalan Bagi Pelaku UKM Tanah Bumbu

Pemerintah

Sekda Ambo Sakka Lepas Pemagangan Program YESS

Pemerintah

Bupati Andi Rudi Latif Beri Penghargaan kepada Kelompok Nilai Tertinggi KKN FPIK ULM 2025

Pemerintah

Penyandang Disabilitas Dan Lansia Terlantar Dapat Bantuan Pemkab Tanbu

Pemerintah

Petugas Pelayanan Satpas Colombo Polrestabes Surabaya Berangus Calo SIM Berkeliaran

Pemerintah

Presiden Anak Yatim Indonesia Abah Zairullah Gelar Pertemuan Bersama Anak Yatim