Home / Pemerintah

Jumat, 5 Juli 2024 - 23:51 WIB

BUMDes “Barokah Sejahterah” Desa Randupadangan Resmikan Ruko, Demi Tingatkan PAD, dan Kesejahteraan Ekonomi Warga

GRESIK, Suksesi Indonesia.com- Pemerintah Desa (Pemdes) Randu Pandangan,Kecamatan Menganti ,Gresik- Jawa Timur bersama perangkat dan warga di Balai Desa bermusyawarah untuk mendirikan BUMDes yang bertujuan agar desa itu terangkat dalam perekonomian dan pembangunan, maka dalam hal ini Badan Usaha Milik Desa ini dibentuk oleh pemerintah desa dengan tujuan agar kesejahteraan masyarakat desa meningkat lewat pendayagunaan semua potensi ekonomi, kelembagaan perekonomian, sumber daya alam, dan juga sumber daya manusia.

Pada kesempatan itu mereka melakukan pendirian dan penetapan BUMDes di Desa Randupandangan dengan nama “Barokah Sejahterah” agar hal ini mendapatkan barokah selalu dalam beraktivitas yang bertujuan mensejahterakan warganya.

Baca Juga  Dorong Penegakan Perda Satpol-PP Tanbu Gelar Razia THM

Kepala Desa Randupadangan, H.Anhar di sela sela peresmian mengatakan, pendirian BUMDes ini merupakan arahan dari Kemendesa bahwa desa itu diharapkan ada BUMDes. yang ber tujuan untuk meningkatkan pendapatan asli desa (PAD) selain itu kegiatan di BUMDes tersebut, akan tercipta dorongan bagi pertumbuhan kegiatan ekonomi masyarakat yang pada gilirannya meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup warga desa dalam memberikan fasilitas untuk membantu mempromosikan, mendapatkan pendanaan untuk modal, hingga meningkatkan kapasitas produksi masyarakat.

Baca Juga  Edarkan Sabu, Pria Bertato Diciduk Satresnarkoba Polrestabes Surabaya

“Dimana desa kalau membutuhkan sesuatu itu harus bisa mandiri, Contohnya pembangunan fisik secara mandiri bisa melaksanakan pembangunan di luar dana desa yaitu dengan PAD. Dengan adanya BUMDes desa ini bisa mendapatkan penghasilan secara berkala,” tutur Sekdes Samsul Areif dengan sesuging senyum santainya menghiasi raut wajahnya.

Bahkan beberapa hari yang lalu telah di resmikan, pembukaan ruko milik BUMDes Barokah Sejahtera., tepatnya pada hari Jum’at 5/6/24 setelah Isy’ak yang di hadiri beberapa perangkat Desa, Tokoh Masyarakat dan warga desa setempat

Baca Juga  Sebelum Tempati Tugas Baru.Danrem 101 Antasari Sempatkan Silaturahmi Dengan Jajaran Pemkab Tanbu

Peresmian ini di isi beberapa agenda do’a bersama dan shalawatan dengan harapan semoga ruko BUMDes Barokah Sejahtera yang ada di Desa Randupadangan ini bisa ramai, maju berkembang dan membawa berkah bagi seluruh warga Randupadangan.

Acara dilaksanakan pada malam hari ,setelah sholat isyak bertempat di halaman ruko, dengan adanya ruko BUMDes ini Kepala Desa berharap warga dan seluruh lapisan masyarakat luas Randupadangan tidak usah membeli barang keluar desa sehingga perputaran uang tetap didesa. sehingga dampaknya positif bisa mengangkat ekonomi masyarakat desa (@nng/pri)

Baca Juga

Pemerintah

Peringatan Hari Pahlawan Ke 78 Tahun 2024

Pemerintah

Sekda Tanbu Bersama Tokoh Ulama Dan Adat Ziarahi Makam Pejuang Syiar Islam Kaltim

Pemerintah

Sekda Tanbu Hadiri Peresmian Masjid Darul Ihsan

Pemerintah

Kopwan Irama Kelurahan Kepanjin Gelar RAT Awal Tahun 2024

Pemerintah

Safety Riding Back To School Bersama Grab Di SMAN 5 Surabaya

Pemerintah

AKBP Arif Fazlurrahman : Warga di Surabaya Pentingnya Memaatuhi Aturan Lalu Lintas Saat Berkendara di Jalan Raya

Pemerintah

Dalam Rangka Operasi Zebra 2023, Polrestabes Surabaya Kerahkan Personilnya.

Pemerintah

Persatuan Alumni BLK Tanbu Terbentuk