Home / Pemerintah

Jumat, 19 April 2024 - 13:10 WIB

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar di Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e

Suksesi Indonesia.comTanah Bumbu
BATULICIN
– Ribuan masyarakat tumpah ruah menghadiri tabligh akbar bersama KH Zhofaruddin atau Tuan Guru Udin Samarinda, Kamis (18/4/2024). Tabligh akbar berlangsung di Panggung Utama Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e di Pagatan, Kecamatan Kusan Hilir, Kabupaten Tanah Bumbu.

Baca Juga  Wabup Susul Bupati Tanbu Ikuti Retreat di Akmil Magelang

Acara Tabligh akbar yang dimulai pukul 20.00 wita tersebut berlangsung dengan tertib dan lancar. Jamaah yang hadir juga di hibur grup gambus As Syams.

Bupati Tanah Bumbu dr Zairullah Azhar di wakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Tanbu, Eryanto Rais menyampaikan tabligh akbar ini merupakan rangkaian dari Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e.

Baca Juga  Gegara Kisruh KLB, PGRI Kab. Sumenep Ganti Nahkoda Baru.

“Semoga dengan kegiatan ini, Tanah Bumbu dan masyarakatnya mendapatkan keberkahan dan kebaikan,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Eryanto juga menyampaikan program unggulan Bupati dr Zairullah Azhar. Yakni Satu Desa Satu Masjid (SDSM) dan Gerakan Cuci Kaki Ibu.

“Program Satu Desa Satu Masjid terus di laksanakan dan di kembangkan menjadi Satu Desa Seluruh Masjid dan langgar,” ucapnya.

Baca Juga  Bupati Zairullah Azhar Akan Naikan Insentif RT

Program SDSM tujuannya untuk menjadikan generasi yang religius dan hafal Al Quran.

Sedangkan program Gerakan Cuci Kaki Ibu tujuannya untuk menciptakan generasi yang berbakti kepada orang tua.

Eryanto juga menyampaikan permohonan maaf Bupati karena tidak bisa hadir langsung pada Tabligh Akbar ini karena melaksanakan tugas di luar daerah. ( Ril ) Gz

Baca Juga

Pemerintah

Distribusikan SPPDT PBB-P2, Bapenda Sasar KUD Bidang Plasma

Pemerintah

KTT AIS di Bali, TNI Polri di Situbondo Gelar Patroli

Pemerintah

Daftar Lima Pati Polresta Sidoarjo 2024 Resmi Berganti

Pemerintah

Legal Consultant Advokadt SUKARDI.SH dan PARTNERS Resmikan Kantor Bantuan Hukum

Pemerintah

Pemkab Sidoarjo Tegaskan Tekan Kematian Ibu dan Kekerasan Perempuan di Hari Ibu

Pemerintah

Jamaah Pengajian Pinggiran Bagus Berbagai di Momen Hari Raya Idhul Adha 2024

Pemerintah

Zairullah Hadiri HUT PWRI Ke-61 Tingkat Kalsel

Pemerintah

Bupati Andi Rudi Latif hadiri Pengukuhan TPKAD Tanah Bumbu untuk Pertumbuhan Ekonomi Didaerah