Home / Pemerintah

Senin, 24 Juli 2023 - 11:58 WIB

40 Peserta Pelatihan Terima Sertifikat BPBD

Suksesi Indonesia Tanah Bumbu
BATULICIN
– Sebanyak 40 peserta pelatihan relawan penanggulangan bencana terima sertifikat dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanah Bumbu (Tanbu).

Kalak BPBD Tanbu Sulhadi melalui Sekretaris Dwi Kesuma Putera menyerahkan langsung sertifikat tersebut.

Diserahkan saat penutupan pelatihan relawan penanggulangan bencana, Sabtu (22/7/2023) di Kantor BPBD Tanbu, Gunung Tinggi, Batulicin.

Baca Juga  Asisten II Resmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum Batulicin

Dalam sambutannya, Dwi Kesuma Putra menyampaikan permintaan maaf apabila ada kekurangan selama pelaksanaan pelatihan.

Tak ketinggalan pula, Dwi memberikan apresiasi kepada 40 peserta pelatihan yang sudah mengikuti kegiatan dalam rangka meningkatkan pencegahan dan mitigasi bencana.

Baca Juga  Bupati Zairullah: Tak Perlu Impor, Manfaatkan Pekarangan untuk Ketahanan Pangan

Ia menambahkan, peran dan kontribusi aparat desa yang menjadi relawan penanggulangan bencana sangat penting.

Seperti mendukung anggaran untuk melaksanakan mitigasi kebencanaan di desa.

Selain itu juga dalam menanggani kebencanaan secara maksimal untuk mendukung respontime BPBD.

40 peserta pelatihan

“Harapannya setelah pelatihan ini, para relawan semakin memahami tugas fungsinya sebagai relawan serta dapat mewujudkan mental dan karakter yang tanggap, tangkas dan tangguh,” ucap Dwi.

Baca Juga  Farawell Parade Pergantian Pucuk Pimpinan Polda Jatim Disambut Kesenian Reog Ponorogo dan Tarian Garuda

Adapun pelatihan relawan penanggulangan bencana selama tiga hari yakni 20-22 Juli 2023 di Halaman Kantor BPBD Tanbu.

Pelatihan di ikuti sebanyak 40 peserta dari perwakilan Desa di 5 (lima) Kecamatan.

Yaitu Kecamatan Batulicin, Simpang Empat, Karang Bintang, Kusan Tengah dan Kusan Hilir. (Ril)

Baca Juga

Pemerintah

Ustazd Aswar Liwang Gowa Isi Tablig Akbar di Pesta Pantai Mappanre Ri Tasi’e 2023

Pemerintah

Bersama Ketua Ombudsman, Peradi Nusantara Hadir Dengan Warna Baru

Pemerintah

Bimtek Penyusunan Renstra dan Pengukuran Kinerja SKPD Tanah Bumbu

Pemerintah

Bupati Tanbu Zairullah Azhar Lantik 10 Kades Terpilih

Pemerintah

PT Pelni Cabang Kotabaru-Batulicin Dukung Lingkungan Bersih di Tanah Bumbu

Pemerintah

Warga Kurang Mampu Desa Wirobiting Dapat Bantuan 209 Sak Pangan Beras

Pemerintah

Bupati Tekankan Pengembangan SDM Melalui Musrenbang RKPD 2025 Di Sungai Loban

Pemerintah

Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar, Desa Sarigadung Tingkatkan Produksi Swasembada Pangan Nasional