Home / Pemerintah

Rabu, 20 Desember 2023 - 08:50 WIB

Diskumdagri Tanbu Lakukan Pengawasan Distribusi BBM di SPBU Jelang Nataru

Suksesi Indonesia.com Tanbu
BATULICIN
– Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). Dinas Koperasi Usaha Mikro Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Tanah Bumbu (Dinas Kumdagri Tanbu) melakukan pengawasan distribusi BBM di SPBU, Selasa (19/12/2023).

Pengawasan distribusi BBM terhadap UTTP (Ukur, Timbang, Takar, dan Perlengkapan lainnya).

Khususnya terhadap pompa ukur BBM di SPBU untuk menjaga ketertiban ukuran distribusi BBM menjelang Nataru.

Pengawasan Distribusi BBM
Kepala Diskumdagri Tanbu, Hamaluddin Tahir mengatakan pengawasan di lakukan dalam rangka menindaklanjuti surat Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Direktorat Kemetrologian Kementrian Perdagangan tentang pelaksanaan, pengawasan, pengamatan, dan pemantauan Metrologi Legal menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN).

Baca Juga  Cegah Narkoba di Bulan Ramadhan, Polres Sumenep Gelar Test Urine Bagi Propam Polsek Jajaran

Juga melaksanakan amanat UU Nomor 8 tahun 1999 tentang perlindungan konsumen Pasal 3 ayat b. Yaitu mengangkat harkat dan martabat konsumen dengan cara menghindarkannya dari ekses negatif pemakaian barang dan atau jasa.

“Kegiatan pengawasan ini di lakukan dalam rangka meningkatkan perlindungan konsumen atas jaminan kebenaran hasil pengukuran dan transaksi perdagangan,” Ujar Hamaluddin.

Baca Juga  Puskesmas Batulicin 1 Lakukan Re-Akreditasi

Hasil pengawasan yang di lakukan, sebutnya, untuk tera dan UTTP masih dalam kondisi aman atau wajar.

Sehingga kepada para konsumen atau pengguna BBM tidak perlu khawatir.

“Pengawasan tersebut di lakukan untuk memastikan penggunaan dispencer dan nozel yang di gunakan sesuai ketentuan, kebenaran hasil pengukuran,” ucapnya.

Kepada para pemilik SPBU, Ia mengucapkan terimakasih karena telah membantu pemerintah daerah untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak di inginkan, khususnya terkait distribusi BBM.

Baca Juga  Dukun Cabul Berulah Di Desa Giri Mulya Kec.Kuranji Kab.Tanah Bumbu

Adapun hasil kegiatan pengawasan yang di lakukan sampai saat ini kondisi aman terkendali.

Hasil pengawasan ini akan di laporkan ke Direktorat Metrologi Kementrian Perdagangan RI.

“Kegiatan pengawasan kami lakukan tiap hari. Sejak 12 Desember dan akan berlanjut sampai 29 Desember 2023 di semua SPBU di wilayah Tanah Bumbu,” sebutnya.

Untuk hari ini, Selasa (19/12/2023), pengawasan di lakukan di SPBU PT Berkah Pagatan Bersaudara, Kecamatan Kusan Hilir, dan SPBU PT Plajau Bersujud Kecamatan Simpang Empat. (Rel) Gz

Baca Juga

Pemerintah

Rakernas 1 LKSA-PSAA di Bukittinggi. Forum Bahas Jaminan Hukum Anak Yatim se-Indonesia

Pemerintah

Giat Rutin” Kombes Pol Pasma Royce Didampingi PJU Sarapan Bersama Abang Becak

Pemerintah

Tanah bumbu Tuan Rumah Rakoor BKOW Dan GOW Se Kalsel

Pemerintah

Mencoblos Di TPS 15 Kelurahan Batulicin. Sekda Lanjut Tinjau Sejumlah TPS

Pemerintah

Berbagi Kebahagian Hari Bhayangkara, Kapolres Situbondo Anjangsana Purnawirawan dan Warakawuri

Pemerintah

Perkiraan Perolehan Suara, Caleg Dapil 7 Sumenep di Isi Beberapa Wajah Baru.

Pemerintah

Pemkab Tanbu Sosialisasi dan Bimtek “JEMPOL MANIS”

Pemerintah

Bapenda Tanbu Mulai Distribusikan Blangko, SPPDT serta PBB-P2 Melalui Kolektor Desa