SUMENEP, Suksesi indoneaia.com – Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso.,S.H.,S.I.K.,M.M terus menggalakkan program edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, salah satunya melalui acara “Kopi Bareng” bersama PD Mio Indonesia Sumenep bertempat di Arina Caffe, Jalan Dr Cipto, pada Rabu malam(23/10/2024).
Dalam acara yang berlangsung santai tersebut, Kapolres mengajak para anggota PD Mio Indonesia Kabupaten Sumenep dan masyarakat luas untuk menjadi “polisi bagi dirinya sendiri.”
Acara ini merupakan bagian dari harapan Polres Sumenep dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif, terutama menjelang Pilkada Serentak 2024. Dalam penyampaiannya, Kapolres menekankan bahwa keamanan tidak hanya menjadi tugas dan tanggung jawab kepolisian, melainkan juga masyarakat sebagai bagian penting dari pengawasan lingkungan.
“Kita semua memiliki peran dalam menjaga keamanan. Menjadi polisi bagi diri sendiri artinya kita harus lebih peduli, waspada, dan berperan aktif dalam mencegah segala bentuk gangguan keamanan, termasuk kejahatan, penyebaran hoaks, dan tindakan provokatif yang dapat memicu kerusuhan,” ujar Kapolres.
Selain diskusi mengenai peran individu dalam menjaga keamanan, acara ini juga diisi dengan sosialisasi tentang bahaya narkoba, pentingnya literasi digital, dan bagaimana menangkal berita bohong yang kerap muncul di media sosial. Kapolres menegaskan bahwa masyarakat, terutama generasi muda, harus menjadi garda terdepan dalam menjaga kedamaian di lingkungan mereka.
Ketua PD Mio Indonesia Sumenep, Candra Hasan, menyatakan dukungan penuh komunitasnya terhadap pesan yang disampaikan Kapolres.
“Kami sangat setuju bahwa setiap orang harus berperan aktif menjaga keamanan, terutama di tengah maraknya isu-isu negatif di media sosial. Komunitas kami siap menjadi bagian dari solusi,” katanya.
Anggota PD Mio Indonesia Kabupaten Sumenep terlibat aktif dalam diskusi, bertanya mengenai peran mereka dalam membantu kepolisian menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kabupaten Sumenep. Kapolres pun mengapresiasi antusiasme peserta dan berharap bahwa semangat menjadi “polisi bagi diri sendiri” dapat terus menyebar ke seluruh elemen masyarakat.
Dengan adanya acara “Ngopi Bareng” ini, Kapolres Sumenep berharap dapat semakin mempererat hubungan dengan komunitas jurnalis dan masyarakat, serta membangun kesadaran kolektif dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan bebas dari konflik menjelang Pilkada Serentak 2024.
Acara ditutup dengan pesan dari Kapolres agar masyarakat selalu menjaga ketertiban dan tetap waspada terhadap segala potensi gangguan keamanan, sekaligus mengingatkan agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat memecah belah persatuan. Ang