Home / Peristiwa

Minggu, 8 Desember 2024 - 18:41 WIB

PLM Lorena, Sepudi – Situbondo Tenggelam Bawa Penumpang

  • Papan Belakang PLM Lorena Jebol Di Hantam Ombak dan Angin di Laut

SITUBONDO, Suksesi Indonesia.com – Kapal layar motor atau kapal kayu membawa puluhan penumpang tenggelam beberapa jam saat perjalanan dari Pulau Sapudi, Kabupaten Sumenep, Madura, ke Pelabuhan Kalbut, Situbondo, Jawa Timur, Minggu.

Kasat Polairud Polres Situbondo AKP Gede Sukarmadiyasa mengatakan anggotanya saat ini tengah mempersiapkan evakuasi penumpang kapal kayu itu.

Baca Juga  Firman : Mabuk Sholawat Merupakan Bentuk Mencintai Baginda Nabi Muhammad SAW

“Berdasarkan informasi yang kami terima kapal layar motor itu tenggelam setelah beberapa jam perjalanan dari Pulau Sapudi (Madura) ke Pelabuhan Kalbut (Situbondo),” kata AKP Gede.

Salah seorang keluarga korban di Situbondo, Masdari mengaku mendapat informasi setelah mendapat telepon dari keluarganya yang menumpang kapal kayu itu.

Baca Juga  Ada Apa “Korupsi Tukar Guling TKD Desa Tebalo Jalan Ditempat”, Kombespol Dirmanto Angkat Bicara

“Keluarga saya ada 15 orang yang berangkat dari Pulau Sapudi ke Situbondo. Informasinya dievakuasi kapal yang melintas di lokasi,” katanya.

Informasi yang dihimpun dari koresponden Suksesi , penyebab musibah ini papan belakang bocor dan terlepas karena hantaman ombak dan angin  yang besar, Kapal Layar Motor Lorena yang diperkirakan membawa penumpang 50 orang dan 7 anak  itu tenggelam setelah melakukan perjalanan dari Pulau Sapudi ke ke Pelabuhan Kalbut, Situbondo, sekitar pukul 13:30 WIB,tapi semua dapat tertolong, dan tinggal 1 orang penumpang yang masih dalam pencarian.

Baca Juga  Satresnarkoba Polrestabes Surabaya Melepaskan Satu Tersangka Narkoba

Penumpang kapal kayu itu dievakuasi kapal kargo KM Berlian Selatan yang kebetulan melintas di lokasi tenggelamnya kapal kayu tersebut.

Saat ini kapal kargo yang mengevakuasi penumpang kapal kayu tersebut dalam perjalanan ke Pelabuhan Jangkar.(@pri/net)

Baca Juga

Peristiwa

Tiga Perguruan Silat di Wonorejo Menjalin Silaturahmi

Peristiwa

JAPAI Soroti Kinerja Polsek Karangpilang Diduga Abaikan Laporan Korban Penipuan Rp 100 Juta

Pemerintah

DLH Tanah Bumbu Gandeng Polbindes Satpol PP Sosialisasi Perda Nomor 5 Tahun 2017 Tentang Pengelolaan Sampah

Pemerintah

Upacara Detik Detik HUT Proklamasi ke 78 Di Tanbu Berjalan Khidmat

Peristiwa

Silaturahmi Bupati Andi Rudi Latif dengan SKPD : Ajang Memperkuat Sinergi Seluruh Elemen Pemerintahan di Kabupaten Tanah Bumbu.

Peristiwa

Rapurna DPRD, Pemkab Tanbu Harapkan Optimalisasi Pelayanan

Peristiwa

Maria Ulfa Sulistyowati : Giat Outbound Dapat Meningkatkan Rasa Percaya Diri di Usia Dini

Peristiwa

Pengurus Flobamora DPD Tanah Bumbu Resmi Di Lantik